Tempatnya berbagi Ilmu dan Hiburan

Ini dia motor-motor terbaru keluaran honda

Setelah menjadi buah bibir, Honda akhirnyaresmi memperlihatkan pasukan motor sport baru mereka. Bukan satu, tapi tiga model sekaligus yakni CBR500R, CB500F dan CB500X.

Ketiga samurai baru Honda itu diperlihatkan di pameran EICMA Show yang baru saja digelar di Milan, Italia dengan sokongan mesin parallel twin terbaru yang dikatakan mampu memperlihatkan tenaga yang lumayan besar, 35 kW, tapi tanpa mengorbankan efisiensi bahan bakar.

Kelahiran ketiganya bisa jadi adalah jawaban dari berbagai permintaan yang menganggap motor sport bermesin 250 cc terlalu kecil, namun mesin 1.000 cc terlalu besar. Jadi mesin 500 cc yang digendong ketiganya ada ditengah-tengah.

Untuk desainnya, motor full-fairing CBR500R terlihat kuat mengambil inspirasi dari CBR1000RR Fireblade yang dikatakan Honda akan memberikan pengalaman baru. Selain itu, tampilan yang menyerupai motor besar itu membuatnya jadi enak dipandang, terlebih setelah ABS diaplikasi sebagai standar.

Sementara naked bike CB500F di desain dengan mengambil inspirasi dari CB1000R yang dikatakan Honda sangat ideal untuk mereka yang mau beranjak ke motor cc besar. Tubuhnya yang kekar dengan harga yang lebih terjangkau dibanding motor berkapasitas mesin lebih besar jadi andalannya.

Dan yang terakhir, CB500X. Motor ini merupakan motor sgala medan yang mampu melahap segala kondisi jalan. Karena itulah, tidak heran bila motor ini tampak lebih tinggi, begitu pula dengan suspensinya.

Desain CB500X ini menurut Honda mengambil inspirasi dari 1200cc V4 Crosstourer dengan fitur ABS sebagai standarnya.

Selain ketiga keluarga CB tersebut, Honda pada ajang EICMA juga memperlihatkan Gold Wing F68 yang memiliki nafas GL1800 Gold Wing. Mesin 1.800 cc dengan enam silinder yang digendongnya memberikan tenaga besar tapi tetap stabil untuk mereka yang suka berkendara jarak jauh.

Ada pula NSS300 Forza yang merupakan mid-size sporty scooter yang menggendong mesin yang mampu memperlihatkan performa dan sasis yang kompak. Meski begitu, dua helm full-face masih bisa masuk di bagasinya.

Dan motor terakhir yang diperlihatkan Honda di Milan adalah CBR600RR bertampang baru yang mengambil desain ala motor balap MotoGP. Handling motor baru ini dikatakan Honda lebih baik dibanding versi sebelumnya dengan perbaikan di suspensi, piston hingga desain pelek baru.

Semburan bahan bakar di sistem injeksinya juga sudah disetting ulang dengan air intake control yang di setting untuk respon yang lebih baik.


0 komentar:

Posting Komentar

Template By Fahmi Setiawan , Di Publish By Eckoo dan Yanzen