Tempatnya berbagi Ilmu dan Hiburan

Dewi persik syuting hantu lumpur di lumpur lapindo

Lumpur Lapindo di Porong, Sidoarjo, menjadi objek pengambilan gambar film yang berjudul 'Hantu Lumpur' yang dibintangi Dewi Persik (Depe). Pengambilan gambar film tersebut dilakukan di titik 25 Lumpur Lapindo.

Sebelumnya, Depe menggelar jumpa pers. Aktris yang berasal dari Jawa Timur itu berharap pembuatan film tesebut bisa menggugah semangat warga korban lumpur yang selama ini tertunduk lesu, tidak berdaya, kurang semangat.

"Saya mendukung sekali kepada korban lumpur dan membantu adanya syuting ini agar korban lumpur bangkit kembali. Berusaha apa yang diharapkan warga dapat terealisasi," kata Depe di lokasi Lumpur Lapindo titik 25, Rabu (31/10/2012).

Kedatangannya ke Lumpur Lapindo juga ingin mengetahui secara langsung semburan lumpur. Depe juga berharap, agar nasib korban lumpur diperhatikan pemerintah.

"Apa yang diharapkan korban lumpur, supaya dibantu sepenuhnya," kata Depe yang sudah mengenakan pakaian Hantu Lumpur.

Sementara itu, sutradara Irwan Ibon mengatakan, film ini hanya cerita fiktif. Pengambilan gambar 'Hantu Lumpur' dimulai sekitar pukul 19.00 wib hingga selesai.

"Dalam film Hantu Lumpur menceritakan seorang penyanyi dan penari yang diperankan Mbak Dewi, dibunuh pacarnya dan dibuang di lumpur," ujar Irwan.

Selain dibuang, bagian jantung perempuan tersebut diambil untuk dijual ke seorang perempuan. Setelah dipasangkan ke seorang perempuan itu, penyanyi dan penari yang terbunuh itu 'kembali hidup' dan menjadi hantu lumpur.


1 komentar:

Template By Fahmi Setiawan , Di Publish By Eckoo dan Yanzen